PT KONTAK PERKASA | Jony Ive, Sang Perancang iPhone Cabut dari Apple

PT KONTAK PERKASA SURABAYA – Apple merilis kabar yang sangat mengejutkan. Jony Ive, sosok yang dikenal sebagai perancang iPhone, cabut dari perusahaan tersebut setelah lebih dari dua dekade mengabdi.

Ive menanggalkan jabatannya sebagai Chief Design Officer untuk selanjutnya menjalankan perusahaan desain independen milikinya sendiri.

“Jony adalah sosok tunggal di dunia desain dan perannya dalam kebangkitan Apple tidak dapat dielakkan, dari terobosan iMac tahun 1998 ke iPhone dan ambisi Apple Park yang belum pernah terjadi sebelumnya, di mana baru-baru ini ia telah menaruh begitu banyak energi dan perhatiannya,” kata Tim Cook, CEO Apple dalam keterangan resminya.

Kendati resmi hengkang, hubungan Ive dan Apple akan selalu erat. Pasalnya perusahaan yang dibesut oleh Steve Jobs dan Steve Wozniak itu menjadi klien utama perusahaan desain milik pria berusia 52 tahun itu.

“Apple akan terus mendapat manfaat dari bakat Jony dengan bekerja secara langsung dengannya di proyek-proyek eksklusif, dan melalui kerja berkelanjutan dari tim desain yang brilian dan bersemangat yang telah ia bangun. Setelah bertahun-tahun bekerja sama dengan erat, saya senang bahwa hubungan kami terus berkembang dan saya berharap untuk bekerja dengan Jony jauh ke masa depan,” ujar Cook.

Sepeninggal Ive, tim desain akan dikomandoi oleh duet Evans Hankey yang menjabat sebagai Vice President of Industrial Design dan Alan Dye yang menjabat Vice President of Human Interface Design. Keduanya akan berada di bawah tanggung jawab Jeff Williams, Chief Operating Officer.

Baik Dye dan Hankey telah memainkan peran kepemimpinan kunci di tim desain Apple selama bertahun-tahun. Sementara Williams telah memimpin pengembangan Apple Watch sejak awal dan akan menghabiskan lebih banyak waktunya bekerja dengan tim desain di studio mereka.

“Tim (desain) pasti akan berkembang di bawah kepemimpinan Evans, Alan dan Jeff yang sangat baik, yang telah menjadi kolaborator terdekat saya. Saya sangat percaya pada rekan desainer saya di Apple, yang tetap menjadi teman terdekat saya, dan saya berharap dapat bekerja sama dengan mereka selama bertahun-tahun yang akan datang,” kata Ive mengomentari para penggantinya di Apple. PT KONTAK PERKASA

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KONTAK PERKASA
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KONTAK PERKASA
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KONTAK PERKASA
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KONTAK PERKASA
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KONTAK PERKASA
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KONTAK PERKASA
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KONTAK PERKASA

Leave a comment